Kabupaten Sukabumi, TELUSURBISNIS.COM – Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota menyalurkan 2 ton beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) kepada warga yang membutuhkan, Kamis (25/9/2025). Kegiatan ini sekaligus mendukung program pemerintah dalam menjaga ketersediaan bahan pokok dan stabilitas harga di pasaran.
Kapolsek Sukaraja, AKP Aguk Khusaini, menyampaikan penyaluran beras dilakukan melalui Gerakan Pangan Murah (GPM) Polri. Menurutnya, program ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap kesejahteraan masyarakat.
“Kami ingin membantu warga mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau sekaligus menjaga kestabilan harga di pasaran,” ujar AKP Aguk.
Warga yang menerima bantuan pun menyambut dengan antusias. Mereka menilai langkah Polsek Sukaraja tepat sasaran dan sangat membantu meringankan kebutuhan rumah tangga.
Sementara itu, Kepala Gudang Bulog Pasirhalang Sukaraja, Angga Martadinata, menegaskan beras SPHP sudah menyebar hingga pasar tradisional sehingga masyarakat tidak perlu khawatir.
“Beras SPHP bisa dibeli dengan harga terjangkau di pasar tradisional maupun mitra penyalur lainnya. Penyaluran juga digencarkan melalui pemerintah daerah, TNI-Polri, koperasi desa, BUMN, hingga ritel modern,” kata Angga.
Dengan adanya program ini, diharapkan ketahanan pangan di wilayah Sukaraja tetap terjaga, harga kebutuhan pokok stabil, dan masyarakat lebih mudah memenuhi kebutuhan sehari-hari. ***
