Kabupaten Sukabumi, TELUSURBISNIS.COM — Sebuah rumah panggung milik janda lansia bernama Siti (65) di Kampung Cigentong, Desa Sekarsari, Kecamatan Kalibunder, hangus terbakar pada Rabu (26/11/2025) sekitar pukul 16.00 WIB. Insiden terjadi saat Siti dan dua anaknya tengah melayat tetangga yang meninggal. Tidak ada korban jiwa, namun kerugian materi ditaksir mencapai Rp65 juta.
Kepala Desa Sekarsari, Awan Kurniawan, menjelaskan kebakaran diduga dipicu korsleting listrik pada alat penanak nasi. “Saat kejadian, rumah dalam keadaan kosong. Api dengan cepat membesar karena bangunan berbahan kayu,” ujarnya, Kamis (27/11/2025).
Kobaran api melalap seluruh bangunan hingga rata dengan tanah. Warga sekitar yang melihat kejadian langsung melakukan upaya pemadaman agar api tidak merembet ke rumah lain. Unit Damkar Jampangkulon tiba di lokasi dan bersama warga berhasil menjinakkan api dalam waktu sekitar satu jam.
Begitu menerima laporan, Camat Kalibunder bersama Tagana, P2BK, pendamping sosial, dan PMI Kecamatan Kalibunder turun langsung ke lokasi untuk melakukan asesmen dan memastikan kondisi korban.
Meski selamat, Siti dan dua anaknya kehilangan seluruh harta benda. Mereka kini membutuhkan bantuan mendesak berupa pakaian, perlengkapan ibadah, dan kebutuhan pokok. Untuk sementara, keluarga tersebut mengungsi di rumah kerabat.
Pemerintah desa dan kecamatan menyatakan akan memberikan pendampingan penuh kepada keluarga terdampak. “Kami akan berupaya semaksimal mungkin meringankan beban warga kami,” tegas Awan. ***
