Warga Sukabumi Waspada, Perempuan Muda Nyaris Jadi Korban Matel di Jalan Raya Palabuhan II

Prima Arno Meidiandi
2 Min Read
Ilustrasi mata elang mengintimidasi calon korbannya.

Sukabumi, TELUSUR BISNIS.COM – Seorang wanita muda di Sukabumi nyaris jadi korban pria mengaku mata elang (matel) kalau saja tidak segera ditolong warga setempat.

Peristiwa terjadi Jumat 19 Desember 2025,  sekitar pukul 11.00 Wib, di jalan raya pelabuhan II, Sindangsari Lembursitu Kota Sukabumi, Jawa Barat. Korban wanita berusia 22 tahun Warga Jampangtengah, meminta identitasnya dirahasiakan demi alasan keamanan.

Seperti dituturkan korban, saat kejadian, ia sedang mengendarai motor seorang diri menuju arah Kota Sukabumi. Ketika melintas di  Jalan Pelabuhan II, dirinya merasa dibuntuti dari Pangleseran sampai ke batas Kota Sukabumi.

Sesampainya di sekitar kawasan Sindangsari Lembursitu, sang penguntit langsung memepet korban, dan menghentikannya. Lelaki tersebut mengaku mengaku Debt Colektor yang akan menarik motor yang dikendari korban.

“Langsung mepet lalu mereka berusaha untuk merampas kunci motor saya. Dia bilang motor nunggak, padahal beat saya ini sudah lunas,” ujar korban.

Karena panik juga takut, korban berteriak keras meminta tolong. “Saya teriak-teriak agar mendapatkan perhatian dari pengendara lain sedang melintas dan setelah itu banyak kendaraan yang berhenti serta warga yang menghampiri, mereka langsung kabur,” ucap korban.

Akibat peristiwa ini, korban masih trauma. “Pelakunya dua orang laki-laki. Mengaku-ngaku debt collector lalu mau mengambil paksa kendaraan saya. Mereka pakai motor beat juga, yang satu rambutnya agak botak dan agak gendut satunya nggak sempat lihat lama, karena saya gemetar ketakutan,” ucap korban.

Korban menegaskan dari logat bahasanya kedua pelaku orang Sukabumi. “Mohon infokan untuk warga sukabumi agar berhati hati dengan modus seperti itu,” ujarnya. (Andi)

Share This Article
Leave a comment