Kabupaten Sukabumi, TELUSURBISNIS.COM – Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi, Paoji Nurjaman, menggelar Reses ke-2 Tahun Sidang 2025 di Kampung Cieurih, Desa Datarnangka, Kecamatan Sagaranten.
Kegiatan, Kamis 8 Mei 2025, dihadiri Kepala Desa Datarnangka, tokoh masyarakat, dan perwakilan warga.
Dalam reses tersebut, Paoji menyampaikan capaian Komisi III DPRD yang membidangi sektor pembangunan, ekonomi, dan keuangan daerah.
Salah satu pencapaian utamanya adalah penyelesaian pembahasan Raperda perubahan status hukum Perumda BPR Sukabumi menjadi PT Bank Perekonomian Rakyat Sukabumi (Perseroda).
Transformasi ini ditujukan untuk meningkatkan profesionalisme, memperluas layanan, dan mendorong peran BPR dalam mendukung UMKM.
Selain itu, Paoji juga menyerap berbagai aspirasi warga, terutama terkait kerusakan parah jalan penghubung antara Desa Datarnangka dan Desa Pabuaran yang rusak akibat banjir.
Kondisi jalan berlubang dan jembatan darurat dari batang kelapa dinilai membahayakan keselamatan warga dan menghambat aktivitas ekonomi.
“Jalan ini sangat vital bagi mobilitas warga dan distribusi hasil pertanian. Aspirasi masyarakat akan saya sampaikan kepada pihak terkait agar segera mendapat penanganan,” tegas Paoji. (Andi)
