Kabupaten Sukabumi, TELUSURBISNIS.COM – Duka mendalam menyelimuti Kabupaten Sukabumi. Bupati Asep Japar turun langsung menemui keluarga almarhumah Raya (4), balita asal Kampung Padangenyang, Desa Cianaga, Kecamatan Kabandungan, yang meninggal dunia akibat penyakit cacingan pada Juli 2025.
Pertemuan berlangsung Selasa malam (19/8/2025) sekitar pukul 21.10 WIB. Saat itu, rombongan keluarga Raya bersama perangkat desa dan kecamatan tengah menuju Bandung untuk bertemu Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi.
Di tengah perjalanan, Bupati Asep yang baru pulang dari Bandung menyempatkan diri berhenti di Cianjur untuk bertatap muka langsung dengan keluarga korban.
“Atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Sukabumi, saya menyampaikan duka cita yang mendalam. Ini bukan hanya duka keluarga, tetapi juga duka kita semua. Semoga keluarga diberikan kekuatan dan ketabahan,” ujar Asep Japar.
Selain menyampaikan belasungkawa, Bupati Asep juga menegaskan pentingnya peran pemerintah desa (Pemdes) dalam menjaga kesehatan warganya. Ia meminta Pemdes Cianaga lebih proaktif mendeteksi dini persoalan kesehatan masyarakat agar kasus serupa tidak terulang.
“Pemdes harus lebih sigap dan responsif terhadap keluhan warga. Jangan sampai ada lagi nyawa melayang karena hal yang seharusnya bisa dicegah. Kesehatan masyarakat adalah tanggung jawab kita bersama,” tegasnya.
Kasus meninggalnya Raya akibat cacingan menjadi sorotan publik sekaligus alarm bagi pemerintah daerah untuk memperkuat layanan kesehatan di tingkat desa.
