Kabupaten Sukabumi, TELUSURBISNIS.COM – Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali, menerima kunjungan puluhan calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat kabupaten tahun 2025 di Gedung DPRD, Citepus, Palabuhanratu.
Kegiatan Kamis 7 Agustus 2025, merupakan bagian program pembentukan karakter dan wawasan kebangsaan calon Paskibraka yang difasilitasi Badan Kesbangpol Kabupaten Sukabumi. Kegiatan juga dihadiri anggota DPRD, para pelatih, Purna Paskibraka Indonesia (PPI), dan seluruh peserta.
Kepala Kesbangpol Sukabumi Tri Romadhono menjelaskan, kegiatan ini bertujuan memperkenalkan calon Paskibraka kepada Ketua DPRD serta menanamkan nilai-nilai Pancasila.
“Paskibraka tidak hanya bertugas mengibarkan bendera saat upacara, tapi juga harus menjadi duta Pancasila dan inspirasi bagi generasi muda,” ujarnya.
Sebanyak 32 peserta terbaik, terdiri dari 16 putra dan 16 putri, akan dipilih untuk menjalani pendidikan dan pelatihan intensif mulai 3 hingga 16 Agustus 2025.
Pelatihan akan dilaksanakan di dua lokasi, Lapangan Cangehgar Palabuhanratu untuk baris-berbaris dan PPSDM Kementerian ESDM Cisolok untuk pendidikan karakter.
Pembinaan ini melibatkan berbagai pihak seperti Kesbangpol, PPI, TNI, Polri, dan Dinas Kesehatan, serta didanai dari APBD Kabupaten Sukabumi tahun anggaran 2025. (Andi)
