Korban Kedua Pemancing Terseret Ombak di Pantai Cikeueus Akhirnya Ditemukan

Prima Arno Meidiandi
2 Min Read

Kabupaten Sukabumi, TELUSURBISNIS.COM — Upaya maraton Tim SAR Gabungan selama empat hari dalam mencari dua pemancing yang hilang terseret ombak besar di Pantai Cikeueus, Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Sukabumi, akhirnya tuntas. Korban kedua, Ujang Agus (40), warga Simpenan, ditemukan pada Rabu (19/11/2025).

Penutupan operasi ini menyusul temuan korban pertama, Deni Setiawan (35) asal Palabuhanratu, sehari sebelumnya pada Selasa (18/11/2025). Keduanya dilaporkan hilang pada Minggu (16/11/2025) saat tengah memancing di kawasan pantai selatan yang dikenal dengan ombak besarnya.

Koordinator Pos SAR Sukabumi, Suryo Adianto, menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan pencarian ini.
“Alhamdulillah, hari ini Basarnas bersama nelayan, Polair, dan keluarga berhasil menemukan korban atas nama Ujang Agus. Korban ditemukan di sekitar Pantai Cibakung, sekitar satu nautical mile dari garis pantai,” ujar Suryo, Rabu (19/11/2025).

Korban Ujang Agus ditemukan sekitar pukul 10.00 WIB dalam kondisi mengambang dengan posisi telungkup. Seluruh pakaian yang dikenakan korban masih melekat, sehingga memudahkan proses identifikasi oleh keluarga.

“Ciri-cirinya sesuai laporan keluarga. Korban memakai baju hitam lengan panjang dengan gambar di belakang, celana hitam, dan sepatu. Keluarga langsung memastikan bahwa itu Ujang Agus,” kata Suryo.

Ia menambahkan, titik penemuan korban diperkirakan berjarak 2–3 kilometer dari lokasi awal korban dinyatakan hilang. Dengan ditemukannya kedua korban, operasi SAR resmi dinyatakan selesai. ***

Share This Article
Leave a comment