Sudarno Kembali Pimpin Apindo Kabupaten Sukabumi Periode 2025 – 2030

Prima Arno Meidiandi
2 Min Read

Kabupaten Sukabumi, TELUSURBISNIS.COM – Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kabupaten Sukabumi kembali menunjuk Sudarno sebagai ketua untuk periode 2025-2030.

Penetapan ini dilakukan secara aklamasi dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) V Apindo, yang berlangsung di Hotel Augusta, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi.

Muskab V merupakan agenda rutin lima tahunan yang diamanatkan oleh Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Apindo.

Acara ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja kepengurusan sebelumnya, menyusun program kerja baru, serta memilih kepengurusan yang akan menjalankan tugas selama lima tahun ke depan.

Proses pemilihan berlangsung sederhana dan dalam suasana kekeluargaan. Sudarno, yang menjadi calon tunggal dan merupakan petahana, terpilih kembali secara aklamasi.

Gelaran Muskab ini dihadiri sejumlah pejabat dan perwakilan lembaga, termasuk Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi serta Wakil Ketua Kadin Kabupaten Sukabumi.

Hadir juga perwakilan BPJS Ketenagakerjaan, dan Ketua DPP Apindo Jawa Barat, Ning Wahyu Astutik, yang secara resmi membuka acara.

Usai terpilih, Sudarno bersama pengurus baru langsung dilantik oleh Ketua DPP Apindo Jawa Barat.

Dalam pidatonya, Sudarno menegaskan komitmennya untuk memperbaiki program kerja yang belum terlaksana pada periode sebelumnya, memperkuat tim, dan menciptakan iklim usaha yang kondusif serta kompetitif di Kabupaten Sukabumi.

“Kami akan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan sosial-ekonomi, menarik investasi, dan mewujudkan hubungan industrial yang harmonis, berkeadilan, dan setara,” ungkapnya.

Sudarno juga mengajak para pengusaha di Kabupaten Sukabumi untuk bergabung dan aktif dalam kegiatan Apindo.

Ia menegaskan bahwa Apindo adalah wadah resmi pengusaha yang siap menyalurkan aspirasi, menangani isu hubungan industrial, serta memberikan advokasi dan bantuan hukum kepada anggotanya. (Andi)

Share This Article
Leave a comment