Urus Sertipikat Tanah di Karawang bisa Sabtu–Minggu, BPN Buka Layanan Akhir Pekan dan Aplikasi Sentuh Tanahku

Bayu Hidayah
2 Min Read

Karawang, TELUSURBISNIS.COM – Menyusul adanya keluhan warga soal lambatnya pelayanan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Karawang buka suara sekaligus melakukan sejumlah perbaikan layanan.

Manajer Pelayanan Kantah BPN Karawang, Shofiatul Munawaroh, S.Kom, menegaskan bahwa keluhan yang sempat mencuat sudah ditindaklanjuti. Sertifikat tanah yang dipermasalahkan bahkan telah diserahkan kepada pemohon.

“Proses itu sudah kami selesaikan. Kami juga memastikan tidak ada pungli dalam layanan PTSL. Tim kami bekerja maksimal untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,” ujar Shofiatul kepada awak media di Kantor BPN Karawang, Jumat 12 September 2025.

Sebagai langkah peningkatan layanan, BPN Karawang kini membuka layanan khusus Sabtu–Minggu pukul 08.00–12.00 WIB. Fasilitas ini ditujukan bagi warga yang sulit mengurus keperluan pertanahan di hari kerja.

“Kami ingin lebih dekat dengan masyarakat. Layanan akhir pekan ini bagian dari komitmen kami untuk meningkatkan kualitas pelayanan,” tambah Shofiatul.

Koordinator Umum BPN Karawang, Elfrida Yunimaryanti, S.SiT, menambahkan bahwa pihaknya juga mendorong partisipasi publik agar layanan semakin baik.
“Kami berharap masyarakat aktif memberi masukan dan saran,” ujarnya.

Selain itu, masyarakat juga didorong untuk memanfaatkan aplikasi Sentuh Tanahku yang menghadirkan berbagai fitur digital, di antaranya:.Informasi Pertanahan: akses data tanah terbaru dan akurat; Sertipikat Digital: cek status sertifikat dan urus dokumen secara online; Antrian Online: pantau antrean real-time tanpa harus berdesakan; dan Keamanan Data: dilengkapi PIN dan biometrik.

Dengan kombinasi layanan akhir pekan dan aplikasi digital, BPN Karawang berupaya memberi pengalaman yang lebih cepat, mudah, dan transparan.

“Kami berkomitmen untuk terus memperbaiki pelayanan demi kepuasan masyarakat,” tutup Shofiatul. ***

 

Share This Article
Leave a comment