Yayasan Muhajirin Terima Bibit Pohon untuk Perbaikan Lingkungan Hidup

Telusur Bisnis
2 Min Read
Yayasan Muhajirin kembali menerima bantuan bibit pohon dalam rangka mendukung program revitalisasi alam.

Karawang, TELUSUR BISNIS – Yayasan Muhajirin kembali menerima bantuan bibit pohon dalam rangka mendukung program revitalisasi alam yang diadakan oleh Dinas Lingkungan Hidup Karawang.

Kali ini, Yayasan Muhajirin mendapatkan 50 bibit pohon buah-buahan yang akan ditanam dan dirawat di lingkungan sekitar. Ini merupakan pemberian kedua kalinya setelah sebelumnya mereka juga menerima bantuan bibit pohon pada tahun lalu.

Sebagai informasi, pada pemberian pertama, sebanyak 50 bibit pohon yang diterima oleh Yayasan Muhajirin telah ditanam di lingkungan SMP Arrahmah dan saat ini tumbuh dengan baik serta terus terawat.

Suparman, Ketua Komite SD MI Arrahmah, yang turut menerima bibit pohon menyampaikan terima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup Karawang.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup Karawang atas bantuan bibit pohon ini. Semoga program ini terus berlanjut, mengingat Karawang masih sangat membutuhkan penghijauan yang lebih,” ujar Suparman, 7 November 2024.

Yayasan Muhajirin juga menyampaikan harapan agar program revitalisasi alam ini dapat memberikan dampak positif bagi seluruh masyarakat Karawang.

Dengan bertambahnya jumlah pohon yang ditanam, diharapkan wilayah Karawang dapat menjadi lebih asri dan sejuk, terutama di tengah suhu ekstrem yang belakangan ini semakin panas.

“Kami berharap dengan semakin banyaknya pohon yang ditanam, kita bisa mengurangi polusi udara di Karawang dan menciptakan lingkungan yang lebih nyaman bagi warga,” tambah perwakilan yayasan.

Program ini juga sejalan dengan upaya untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya penghijauan dan pelestarian alam di tingkat lokal, yang diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi kualitas hidup masyarakat dan menjaga kelestarian lingkungan di Karawang. (Nur Miroji)

Share This Article
Follow:
Kami adalah media online yang menyajikan informasi terkini, inspiratif dan inovatif. Kami berkomitmen menyampaikan informasi secara cerdas, menginspirasi dan mengedukasi. (*)
Leave a comment